7 Nama Anggota KPU RI 2022-2027 Sudah Ditetapkan Komisi II DPR RI

Ketua Komisi II DPR RI, Ahmad Doli Kurnia. Sumber foto: news.detik.com

Indonewsdaily.com, Jakarta – Ketujuh nama calon anggota KPU RI periode 2022-2027 telah resmi disetujui oleh Komisi II DPR RI. Selama 3 hari kemarin Ketujuh nama ini terpilih melalui serangkaian proses uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test.

Penetapan ini berdasarkan rapat internal Komisi II DPR RI sejak pukul 00.00 WIB hingga pukul 01.30 WIB dini hari. Rapat penetapan ini dipimpin langsung oleh Ketua Komisi II DPR RI Ahmad Doli Kurnia dan dihadiri oleh Wakil Ketua DPR RI Lodewijk Freidrich Paulus dan Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad.

Rapat yang dipimpin langsung oleh Ketua Komisi II DPR RI Ahmad Doli Kurnia dan dihadiri Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco dan Lodewijk Freidrich Paulus berdasarkan rapat internal Komisi II sejak pukul 00.00  WIB sampai dengan pukul 01.30 WIB menetapkan calon anggota KPU dan Bawaslu RI periode 2022-2027.

“Berdasarkan pertimbagan itu semua pada akhirnya setelah kita lakukan simulasi berbagai hal, berbagai cara, maka kita putuskan kita tetapkan urutan 1-14 dimana 1-7 adalah yang terpilih untuk menjadi calon anggota KPU yang akan dilantik oleh presiden nanti,” kata Ketua Komisi II DPR RI saat rapat di Gedung DPR/MPR, Jakarta, Kamis (17/2/2022).

Inilah 7 nama yang telah ditetapkan oleh Komisi II DPR RI sebaggai anggota KPU periode 2022-2027:

1. Betty Epsilon Idroos
2. Hasyim Asy’ari
3. Mochammad Afifuddin
4. Parsadaan Harahap
5. Yulianto Sudrajat
6. Idham Holik
7. August Melaz

“Jadi ini 7 nama yang kita tetapkan terpilih menjadi calon anggota KPU RI,” ucap Ahmad Doli Kurnia.

Doli kemudian mempertanyakan kepada forum rapat apakah bisa menyetujui ketujuh nama tersebut. Forum rapat pun menyetujui.

“Apakah kita bisa setuju bapak ibu sekalian?” tanya Doli.

“Setuju,” jawab forum menyetujui.

Doli lantas menanyakan kembali apakah ketujuh nama tersebut bisa disetujui. Dia memastikan ketujuh nama itu nantinya akan dibawa kepada Presiden Jokowi untuk dilantik.

“Kita tetapkan calon anggota KPU RI 2022-2027, 1-7 yang namanya akan kita serahkan ke pemerintah, yang akan kita bawa ke Paripurna, dan 8-14 adalah nama-nama urutan cadangan. Setuju?” tanya Doli.

“Setuju,” jawab forum rapat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *