IWAMA Malang Raya Galang Dana Untuk Korban Erupsi Gunung Semeru

Indonewsdaily.com, Malang – Ikatan waria se Malang Raya galang donasi untuk bencana Erupsi gunung Semeru.

Penggalangan donasi dilakukan oleh ikatan waria dari Kota Malang dan Kabupaten Malang, Pelaksanaan kegiatan di Kecamatan Pakis Kabupaten Malang (11/12/2021).

Elok, ketua IWAMA (Ikatan Waria Malang Raya) mengatakan, penggalangan donasi dilakukan hanya beberapa jam untuk dapat membantu dan meringankan warga yang mengalami musibah erupsi gunung semeru.

“Alhamdulillah target bisa tercapai, meskipun hanya beberapa jam, donasi terkumpul 3 jutaan” ucap Elok.

Elok juga menyampaikan, untuk penyaluran donasi dari ikatan waria akan berkolaborasi dengan posko terdekat, yakni Lanud Abd Saleh atau 502 karena sudah ada posko. Karena menurutnya tidak memungkinkan untuk berangkat sendiri.

Penggalangan donasi dari ikatan waria se-Malang Raya dilakukan sangat kompak dan solid. Dalam acara ini para waria tidak hanya menggalang dana tetapi juga menampilkan kreasi dan menyanyi, para waria terlihat semangat dalam menggalang dana tersebut.

Elok juga mengungkapkan harapan ikatan waria dari Kota dan Kabupaten Malang, semoga donasi yang hanya sedikit ini bisa menjadikan tambahan dan meringankan beban mereka yang terdampak erupsi gunung semeru.

“Ini juga untuk menunjukkan bahwa Waria juga tidak hanya bisa di pandang sebelah mata saja. Karena disini kita juga bisa melaksanakan aksi-aksi sosial, dan akan terus lakukan aksi sosial lainnya ” ungkapnya.

Ikatan Waria Kota dan Kabupaten Malang juga menghimbau, untuk ormas atau organisasi lain untuk bisa bekerjasama dan selalu melibatkan waria dalam kegiatan apapun. Karena waria juga mahkluk sosial.

“Memang kita berbeda orientasi tentunya, dan kita ingin dilibatkan karena kita ingin diakui keberadaan kita, meskipun kita kaum minoritas” jelasnya.

“Dan kita juga ingin menyumbangkan aksi kita yang bernilai positif, jadi kalaupun ada yang organisasi atau ormas yang membutuhkan bantuan-bantuan, kita sangat siap” ungkap Elok. (win)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *