Korpolairud Baharkam Polri Buka Puasa Bersama Ratusan Nelayan Jakarta

Pembagian santuan dan paket sembako di Dermaga Barat Pelabuhan Muara Baru, Kamis (13/04/2023)

Indonewsdaily.com, Jakarta Utara – Kepala Korps Kepolisian Perairan dan Udara (Kakorpolairud) Baharkam Polri Irjen Pol Indra Miza, Dirpolair Korpolairud Baharkam Polri Brigjen Pol M Yasin Kosasih & Personil Korpolairud Baharkam Polri, melakukan buka puasa bersama dalam momentum Bulan Suci Ramadhan 1444 H, dengan ratusan Nelayan di Dermaga Barat Pelabuhan Perikanan Samudera Nizam Zachman (Pelabuhan Muara Baru), Penjaringan Jakarta Utara, Kamis (13/04/2023).

Buka puasa bersama ini juga melibatkan, Ketua Himpunan Nelayan Purseseine Nusantara (HNPN) James Then, Kepala Pelabuhan Perikanan Samudera Nizam Zachman (Pelabuhan Muara Baru), para pelaku usaha, dan seluruh stakeholder terkait.

Buka puasa bersama diisi dengan dialog bersama, serta kegiatan sosial lainnya seperti pembagian santunan dan paket sembako serta tausiah keagamaan dalam Bulan Suci Ramadhan 1444 H.

“Korpolairud Baharkam Polri sebagai mitra kerja nelayan, siap mengayomi dan melindungi masyarakat. Jika masyarakat terganggu dan terancam, maka kami Korpolairud Baharkam Polri akan memberikan perlindungan dan bantuan,” tutur Brigjen Pol M Yasin Kosasih Dirpolair Korpolairud Baharkam Polri dihadapan ratusan nelayan dalam sambutannya.

Lanjut, Brigjen Pol M Yasin Kosasih menerangkan, bahwa Korpolairud Baharkam Polri dan Masyarakat Nelayan akan terus membangun komunikaai yang baik.

“Jika para nelayan sedang bekerja di perairan di laut, mengetahui ada kejadian apapun di perairan atau di laut, maka bisa segera untuk memberikan informasi kepada Korpolairud Baharkam Polri, seperti kecelakaan laut, perompak dll, maka kita (Korpolairud Baharkam Polri) akan segera menindaklanjutinya,” tambah Brigjen Pol M Yasin Kosasih.

Sementara itu, Ketua Himpunan Nelayan Purseseine Nusantara (HNPN) James Then menyampaikan, bahwa ini merupakan langkah nyata sinergitas dalam menghidupkan dan membangun komunikasi yang baik.

“Berbagai unsur mengikuti buka puasa bersama nelayan dengan Korpolairud Baharkam Polri, yakni unsur nelayan tangkap, nelayan pengolahan, nelayan membongkar ikan, para pekerja pelabuhan, pelaku usaha dan seluruh stakeholder,” jelas James Then dalam sambutannya.

James Then setuju bahwa sinergitas yang dibangun bersama-sama dalam menciptakan usaha yang sehat, untuk memajukan perekonomiam Indonesia.

“Kami mengapresiasi dan menyambut positif langkah Korpolairud Baharkam Polri dan seluruh stakeholder terkait untuk memajukan perekonomian Indonesia yang lebih baik, maju dan sehat di dunia perikanan tanah air,” tutup James Then.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *