Akses Jalan Jembatan Lembah Dieng Ditutup Total

Petugas Kepolisian dari Polsekta Sukun Memantau di Jembatan Lembah Dieng.

Indonewsdaily.com, Kota Malang – Akses jembatan menuju ke tempat wisata Lembah Dieng di Kelurahan Pisang Candi Kecamatan Sukun Kota Malang ditutup total, Selasa (5/4/2022).

Penutupan tersebut dimulai sejak pukul 12.00. Terdapat keretakan di sisi sebelah timur pintu masuk Lembah Dieng.

“Awalnya di situ ditutup karena sudah retak itu sebelumnya jam 12.00-an siang,” kata warga sekitar Muhammad Rokib di lokasi, Selasa (5/4/2022).

Rokib melanjutkan, sekitar pukul 14.00 hujan deras mengguyur lokasi sekitar.

Alhasil, sisi timur jembatan itu ambrol beserta pembatas jembatan.

“Ya langsung longsor terus kerowak itu jembatannya. Jadi sebelum longsor sudah ditutup duluan,” kata dia.

Terpisah salah satu penjual gorengan menjelaskan, longsoran tersebut terjadi dua kali sekitar pukul 16.00.

Longsoran pertama awalnya tidak sampai membuat sisi timur jembatan ambrol.

“Tapi pas kedua itu suaranya kerasa gruduk gruduk begitu,” ujar wanita tersebut.

Kekinian bagi warga yang hendak menuju ke Lembah Dieng diarahkan melalui Jalan Dieng Atas.

Sementara itu di lokasi longsoran masih terlihat polisi berjaga.

Sebelumnya, jembatan ini pilarnya sudah ambrol sejak Jumat (18/3/2022). Hingga sekarang jembatan tersebut masih belum ada perbaikan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *