Papua  

BPN Bagikan 477 Sertifikat Tanah di Kabupaten Deiyai

Indonewsdaily.com, Nabire- BPN (Badan Pertanahan Nasional) Kabupaten Paniai membagikan 477 bidang sertifikat tanah melalui program PTSL (Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap) secara simbolis kepada 6 orang perwakilan masyarakat Kabupaten Deiyai di depan Gedung Bupati, Selasa (17/8/2021).

Perwakilan masyarakat yang menerima sertifikat yaitu Agustinus Mote, Elvin Pigai, Menase W, Zakarias Mote, perwakilan SMA Khatolik A dan Zanurius Mote. Penyerahan sertifikat dilakukan oleh unsur Forkopinda Kabupaten Deiyai yang di awali oleh Bupati Kabupaten Deiyai Ateng Edowai.

“Tadi dengan adanya pemberian sertifikat sebanyak 477 kepada masyarakat Kabupaten Deiyai saya sangat apresiasi kepada pertanahan di Kabupaten Paniai karena perjuangan yang cukup harapan saya semua fasilitas umum itu harus di sertifikatkan termasuk bandara Kabupaten Deiyai, semua Gereja-gereja,Perkantoran, sekolah-sekolah, puskesmas itu semua saya mohon itu di prioritaskan semua, “ucap Ateng Edowai.

Lanjut dikatakan bupati, ia juga berharap karena ini kesejahteraan masyarakat. Dengan demikian kesempatan ini saya sampaikan pada kantor pertanahan agar siapkan sertifikat kepada masyakat kabupaten Deiyai dan saya berharap seluruh masyarakat Kabupaten Deiyai wajib urus sertifikat, itu harapannya.

Ditemui di tempat yang sama Assisten I Simon Mote membenarkan pemberian sertifikat sebanyak 447 kepada warganya dari BPN Paniai. Sebelumnya juga pernah memberikan sertifikat berjumlah 100.

“Ini adalah program yang sudah lama diperjuangkan, pada kesempatan ini bertepatan dengan dirgahayu RI ke-76 bisa dibagikan. Saya berharap tanah di Kabupaten Deiyai tersertifikat semua dengan menyiapkan dokumen yang lengkap, “tutur Simon. (Kur)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *