Dirut Baru PD Jasa Yasa tancap Gas Dalam Pengembangan Pariwisata

Dirut PD Jasa Yasa R Joni Sujatmoko saat memaparkan konsep dan programnya di kantor PD Jasa Yasa.

Indonewsdaily.com,Malang – Pantai Ngliyep dan Balekambang menjadi fokus utama pengembangan dalam tiga bulan kedepan, Dirut PD Jasa Yasa R Joni Sujatmoko mengatakan bahwa pihaknya akan melakukan perbaikan infrastruktur dan melakukan kerja sama dengan pihak ke 3

“Kita fokuskan dalam tiga bulan kedepan ini untuk melakukan perubahan di dua wisata pantai Balekambang dan pantai Ngliyep di daerah Bantur
Kabupaten Malang,”ungkapnya saat di temui indonewsdaily.com di ruang kerjanya PD Jasa Yasa (7/8/2023).

Saat di temui awak media di PD Jasa Yasa jln Basuki Rahmat VII Klojen ,Kecamatan Klojen kota Malang,Joni mengatakan bahwa akan melakukan pembenahan-pembenahan di semua lini .

“Sesuai arahan bupati Malang HM Sanusi bahwa untuk menyelesaikan obyek wisata yang kurang terurus,untuk yang bisa di perbaiki atau dikembangkan menjadi tugas kita untuk melakukan pengembangan.dan kalau obyek wisata tersebut sudah mati maka kita tutup saja,”katanya

PD Jasa Yasa sendiri mengakui untuk saat ini sudah ada beberapa investor yang sudah akan berkolaburasi.

“Saat ini sudah ada beberapa pihak ke tiga yang siap bekerja sama dengan PD Jasa Yasa .cuman tidak secara keseluruhan kita serahkan mereka, misalnya di Balaekambang kan ada kurang lebih 10 hektar yang kita serahkan ke investor 1 H saja .kalau Bupati sih, mengarahkan atau sarannya di pihak ke tiga kan,singkat katanya silahkan di pihak ketiga kan begitu mas,”jelasnya

Lebih lanjut Joni mengatakan apa saja yang akan di investorkan dalam upaya pengembangan pariwisata di Malang.

“Bentuk atau wujudnya kerjasama nantinya kita sesuaikan apa yang kurang dan harus kita tambahi,Jadi menyesuaikan mas,Seperti contoh Balekambang kan sudah cantik tinggal kita tambah sentuhan lagi, misal seperti wahana permainan, Restouran dan cafe, Hotel dan penginapan yang representatif, Sehingga orang kalau berwisata bisa menginap di lokasi ini, hal tersebut secara otomatis akan menambah PAD (Pendapatan Asli Daerah ), Apalagi kita ada target kurang lebih 2 milyar pertahunnya,”tegasnya

Harapan kedepan PD Jasa Yasa bisa maksimal dalam membangun serta pengembangan wisata di Malang.baik infrastruktur dan non infrastrukturnya.(windu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *