Jumat Berkah, Detasemen Matra 2 Paskhas Bagi Paket Sembako

Indonewsdaily.com, Malang- Kegiatan rutin Jumat berkah dilakukan keluarga besar Detasemen Matra 2 Paskhas dengan membagikan 22 paket sembako kepada kaum dhuafa di wilayah Kelurahan Lesanpuro Kecamatan Kedungkandang Kota Malang, Jumat (3/9/2021).

Komandan Detasemen Matra 2 Paskhas Mayor Pas. Anang Kurniawan mengatakan, program Jumat Berkah tersebut sudah berlangsung sejak lama dengan tujuannya untuk membantu masyarakat yang membutuhkan.

“Ini merupakan program yang guna membantu masyarakat di tengah pandemi COVID-19. Bukan saja di wilayah Lesanpuro, namun setiap Jumatnya kegiatan ini kita laksanakan di seluruh wilayah Malang Raya,” ujarnya.

Sementara itu, Ila Maisaroh wakil ketua RW. 05, mengucapkan terima kasih atas kepedulian dari keluarga besar Detasemen Matra 2 Paskhas kepada kaum dhuafa di wilayah Kelurahan Lesanpuro. Sebab, bantuan sembako tersebut sangat bermanfaat apalagi ditengah pandemi COVID-19.

“Kami sangat berterima kasih atas bantuan yang telah diberikan kepada warga kami. Semoga dapat bermanfaat untuk menutupi kebutuhan pokok sehari-hari di masa pandemi COVID-19,” ucap Ketua RW. 05 Sueb.(win)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *