Salam Perdamaian Dari Malang Untuk Suporter Di Indonesia

Indonewsdaily.com, Kota Malang -Menyikapi seruan perdamaian yang banyak di kumandangkan di komunitas suporter yang ada di Indonesia.

Hal ini tidak terlepas dari tragedi kemanusiaan di Kanjuruhan pada sabtu (1/10/2022) lalu yang banyak menelan korban jiwa akibat kericuhan yang terjadi,dari informasi yang berkembang chaos diakibatkan karena pihak keamanan yang menembakkan gas air mata.

Sam Anto Baret mengatakan di hadapan wartawan bahwa dirinya menyerukan perdamaian dari malang yang kebetulan kejadian kemanusiaan ini terjadi di kota malang setelah berkomunikasi juga kepada andi peci dedengkot bonex mania.

“Kita ingin hapus dendam, benci di bawah cinta dan perdamaian
kita tunggu koordinasi bersama terkait perdamaian ini.” ujarnya dikediamannya Lowokdoro Gang 3 Gadang kota Malang. (8/10/2022)

selain itu tokoh Arema ini mengatakan bahwa sejatinya kita semua saudara.

“Opo gunane tukaran untuk apa terus bertengkar ini adalah panggilan jiwa dan kita kawal perdamaian ini total ayolah sama- sama sadar mereka saja tanpa kita suruh suporter di seluruh indonesia menyerukan perdamaian ini hal yang menyejukkan hati, Lawan kita adalah bukan sesama suporter melainkan adalah gas air mata. Perdamaian ini Insyallah terwujud dengan sendirinya.” tegasnya.

Anto Baret berterima kasih berterimakasih buat adek adek,atau korban yang sudah menjadi korban dan meninggal untuk selama lamanya.

“Jangan sampai ada fakta tersembunyi terselubung, Kalau ada maka sampai titik darah penghabisan perdamaian ini akan saya kawal.” tegas Sam Ot panggilan akrabnya.

Menurutnya hukum harus ditegakkan seadil adilnya maka ini akan menjadikan dingin dan bisa mengobati luka para Aremania dan keluarga korban.

Salah satu perwakilan Aremania jalur gaza menyampaikan pihaknya juga mendukung penuh terkait perdamaian antar suporter ini.

“Saya sudah lelah dengan perseteruan dan perdamaian ini harus ada dan tidak mudah untuk kita wujudkan dan harus dihadiri oleh semua elemen daru seporter di seluruh Indonesia hal ini sudah tampak dari kesadaran sendiri dan empati yang keluar dengan spontan dari seluruhelemen suporter yang ada di Indonesia.” ungkapnya.

Menutup acara ini Sam Ot mengucapkan terimakasih kepada seluruh suoorter di Indonesia yang telah bersatu mendoakan Aremania yang telah gugur di Kanjuruhan bahkan pihaknya tahu ribuan suporter bonex telah berkumpul di tugu Pahlawan berdoa bersama. (windu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *