Polda Jatim Agendakan Panggil Walikota Malang, Terkait Dugaan Pelanggaran PPKM

Indonewsdaily.com, Surabaya- Ramainya pemberitaan terkait dugaan pelanggaran protokol kesehatan di masa PPKM level 3 yang dilakukan Walikota Malang, Sutiaji beserta rombongannya dalam acara Gowes di pantai Kondang Merak Desa Sumberbening, Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang, pada Minggu (19/9/2021) lalu, kini memasuki babak baru.

Kasus dugaan pelanggaran ini sempat menjadikan polemik perdebatan yang cukup ramai di berbagai platform media sosial. Bahkan beberapa media baik lokal maupun nasional sempat ramai dalam pemberitaan terkait Gowes di pantai Kondang Merak ini .

Terkait dugaan pelanggaran prokes itu, Polda Jatim dalam waktu dekat akan memanggil dan memeriksa Sutiaji Wali Kota Malang.

“Iya memang benar, dalam minggu ini (pemanggilan Sutiaji) tapi harinya belum dapat update dari tim penyidiknya,” kata Kombes Pol Gatot Repli Handoko Kabid Humas Polda Jatim, pada Selasa (5/10/2021).

Ditambahkan Gatot , pemanggilan tidak hanya pada Sutiaji, namun pemanggilan dan pemeriksaan juga akan dilakukan pada sejumlah orang yang ikut rombongan gowes itu.

“Terkait siapa saja yang akan diambil keterangan juga belum ada infonya. Masih saya tanyakan terus ke Ditreskrimum (Polda Jatim),” tutup Gatot.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *