Thailand Tundukkan Vietnam 2-0 di Babak Semifinal Leg 1 Piala AFF 2020

Timnas Thailand. Sumber foto: bola.kompas.com

Indonewsdaily.com – Thailand menuai hasil positif pada leg pertama semifinal Piala AFF 2020. The War Elephants mengalahkan Vietnam dengan skor 2-0.

Dalam laga di Stadion Nasional, Kamis (23/12/2021) malam WIB, Thailand menang 2-0. Chanathip Songkrasin mencetak gol pertama pada menit ke-14.

Gol tersebut merupakan buah dari serangan balik yang cepat. Umpan Thanawat Suengchitthawon gagal diantisipasi pemain Vietnam, Nguyen Phong Hong Duy, malah terjatuh.

Chanathip berada dalam posisi satu lawan satu dengan kiper Vietnam Tran Nguyen Manh mencoba untuk memperkecil jarak. Tembakan Chanathip mengenai Nguyen Manh tetapi masuk ke gawang.

Gol kedua Thailand tercipta pada menit ke-23. Kolaborasi apik dengan Sarach Yooyen dilakukan oleh Chanathip.

Peluang terbaik Vietnam tercipta pada menit ke-34. Tendangan bebas Nguyen Quang Hai membentur tiang kanan gawang Thailand.

Di babak kedua, Vietnam terus menyerang pertahanan Thailand untuk mengejar gol. Quang Hai kembali bernasib buruk pada menit ke-67. Tendangan jarak jauhnya membentur mistar.

Thailand menyia-nyiakan peluang untuk memperlebar jarak. Do Duy Manh melanggar Supachai Chaided di kotak penalti, wasit menunjuk titik putih. Bola eksekusi Chanathip ke tengah gawang bisa diantisipasi Nguyen Manh.

Di sisa pertandingan tidak ada tambahan gol, Thailand menang dengan skor akhir 2-0 atas Vietnam. Dengan hasil ini, Thailand sudah setengah jalan menuju final Piala AFF 2020. Mereka masih akan melaju ke babak teratas jika hanya kalah 0-1 di semifinal leg kedua Piala AFF 2020 di Stadion Nasional, Minggu. (26/12) malam WIB.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *