Tersengat Aliran Listrik, Karyawan Hotel Ryan Ditemukan Tewas Di Tandon Air

Indonewsdaily.com, Malang Raya – Warga penghuni Hotel Ryan di Jalan Bromo , Sukun Kelurahan / Kecamatan Kepanjen , siang tadi dikejutkan adanya seorang yang diduga Karyawan Hotel Ryan ditemukan tewas tersengat aliran listrik saat membenahi instalasi listrik di tandon air.

Peristiwa itu baru diketahui pada Jum’at (11/6/2021) sekittar pukul 13.00 WIB. Korban bernama. Sukoriyanto , 63 Warga Jl. Bromo Rt. 8 Rw. 5 Kel. Kepanjen Kec. Kepanjen Kab. Malang.

“Korban saat ditemukan dalam kondisi kepala menggantung kebawah dan kedua kakinya terjepit ditandon air.” Terang Farid S Petugas PLN Kepanjen , Jumat ( 11/6) siang.

Ditambahkan Farid , memastikan bahwa korban lalai mematikan aliran listrik saat menginstalasi otomatis tandon air itu.

“Sebelum pihak kepolisian dan tim SAR mengevakuasi korban, seluruh aliran listrik tadi kami matikan dulu,” imbuhnya .

Sementara Kapolsek Kepanjen Kompol Yatmo saat dikonfirmasi awak media membenarkan kejadian ini . Peristiwa itu terjadi akibat korban menginstalasi alat otomatis tandon air dalam kondisi listrik sedang menyala.

“Korban tampaknya tidak sadar bahwa kabel yang masih memiliki tegangan listrik menempel pada tangga alumunium tandon yang diinjak oleh korban,” ungkapnya

Tak ayal, korban langsung meregang dalam kondisi tubuh menggantung di tangga tandon dengan posisi kepala di bawah.

“Pasca kejadian itu keluarga korban langsung menghubungi tim SAR untuk meminta bantuan. Namun sayang nyawa korban sudah tidak tertolong lagi,” tuturnya.

Tim SAR harus mengevakuasi jasad korban menggunakan tali tampar dari atap losmen lantai 3. Selanjutnya dibawa ke RSUD Kanjuruhan, Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang untuk visum.

“Yang pasti peristiwa ini murni akibat kecelakaan. Tidak ada unsur pembunuhan atau bekas benda tumpul pada tubuh korban,” pungkasnya (Agus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *