Taxi Driver Sukses Jadi Drakor dengan Rating Tertinggi

 

 

Foto: Pemeran Taxi Driver

Indonewsdaily.com, Korea – Drama korea ini sukses menarik perhatian karena alurnya yang seru dan segar di setiap episodenya. Selain itu, ada beberapa kasusnya diangkat dari kejadian nyata.

Penampilan para aktor yang memainkan serial drama ini menampilkan intervensi dengan lebih berani dan melakukan tindakan yang nggak akan penonton duga.

Di season 2 ini Taxi Driver melanjutkan petualangannya yang berlatar tempat di Vietnam dan mengejar para pelaku kejahatan serta menutup operasi illegal mereka. Di musim pertama, Ahn Go Eun yang bertugas menjadi petugas polisi akan turut membantu dari upaya penegakan hukum. Adapun musuh baru juga yang akan muncul dan lebih kuat dibanding dengan musim sebelumnya.

Drama ini menceritakan tentang seorang laki-laki yang berprofesi sebagai supir taksi di perusahaan taksi bernama Rainbow Taxi. Selain bertujuan untuk mencari penumpang dan mengantar sampai tempat tujuan, perusahaan taksi dan supirnya mempunyai tujuan lainnya. Tujuan tersebut adalah membantu para korban kejahatan untuk melakukan balas dendam kepada pelaku.

Salah satu anggotanya bernama Ahn Go Eun sangat genius melakukan peretasan sistem. Meski secara illegal, cara tersebut membantu para klien mendapatkan keadilan.

Ia melakukan aksi pembalasan dendam karena telah mendapat kekerasan dari ibu baptisnya. Serial kedua ini akan berfokus pada aksi pembalasan dendam oleh Kim Do Gi secara solo.

Tidak hanya itu, drama Korea Taxi Driver season 2 semakin menarik dengan hadirnya para cameo bintang populer. Berikut dua cameo aktris populer yang akan muncul di drama Korea Taxi Driver season 2 yang akan tamat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *